Carousel dan Sehari di Down Town

Karena saya kasihan Fasha sering bilang, "mommy, tuh gajah... mommy... gajah...," terus sambil nari-nari ya sudahlah saya aja Fasha ke Henry Vilas Zoo. Apalagi disitu lagi ada carousel baru buka yang mudah-mudahan ada figure gajah di carousel itu.
Memang jadinya mendadak sih, jam 2 baru berangkat. padahal itu jam tidur siangnya Fasha lho. tapi nggak papa deh, mumpung udaranya bagus. Apalagi kalau siang pengunjungnya nggak banyak.
Kita keliling-keliling dulu lihat binatang sebelum naik carousel. Sudah nggak kehitung berapa kali deh kita kesini. Selain karena letaknya dekat juga free, hehehe.... Biantangnya juga bagus-bagus, zoonya bersih dan luas.



Sampai di tempat carousel memang benar tidak banyak orang. Admission feenya per orang hanya $ 1, itupun katanya untuk donasi. Karena Fasha masih kecil, saya ikut naik carousel juga deh jadinya untuk pegang Fasha.
****************************************

Perjalanan dengan bis sekitar 15 menit, sebenarnya sama saja lho waktunya kalau ke downtown naik sepeda...:). Kalau naik sepeda bisa lebih cepat karena jalannya di sepanjang danau, teduh....

Kita makan di outdoor yang letaknya persis di tepi danau Mendota. Kita bisa lihat bebek-bebek berenang dan kapal lalu lalang. Bagus deh pemandangannya ...:D. Tapi karena makan di luar rumah, Fasha malah lebih senang main-main, jalan-jalan terus jadi lupa makan, kalau di rumah kan bisa duduk anteng di highchair....

State street itu sendiri ibaratnya Michigan Avenue kalau di Chicago atau Malioboro kalau di Yogya, hehehe...... Dan ujungnya state street itu Capitol building. Kita harus jalan beberapa blok untuk sampai di Capitol.
Dan bagusnya lagi, state street itu sengaja dibuat kendaraan pribadi tidak boleh masuk, supaya aman. Meski kanan kirinya state street itu toko-toko tapi kita sih cuma cuci mata saja, hehehe...:D.

Yang paling saya senang di museum ini ada sculpture garden di rooftopnya. Meski kecil tapi tamannya cantik :). Ada bunga tulip dan ukiran-ukirannya itu lho... wah... bagus...:). Dari atas sini kita bisa lihat state street dan capitol dari kejauhan. Nggak habis-habis saya terkagum-kagum...:).



Setelah itu kita mampir sebentar ke museum di sebelahnya, yaitu Wisconsin Historical Museum, untuk lihat-lihat barang-barnang yang dijual di gift shop. Barang-barang di gift shopnya lebih bervariasi dari gift shop di Veteran Museum. Tapi kita nggak masuk ke museumnya soalnya mesti bayar $ 4 sih per person....

Kita ke Capitol sebenarnya sih cuma untuk lihat-lihat. Saya sudah 2 kali kesini, tapi belum pernah ikut tour gratis. Untungnya pas kita sampai disana ternyata jam 3 itu ada tour terakhir untuk hari itu. ya sekalian saja kita ikut keliling-keliling selama 1 jam.
Wah... capek juga kakinya. Wong capitolnya gede banget dan kita mesti naik turun masuk keluar ruangan...:). Kita sempat diajak ke ruang konferensinya gubernur, ke tempat rapat senator, ke tempat public hearing, yang semua ruangannya penuh dengan ukiran-ukiran. Pokoknya cantik deh...:).
Jam 4 selesai tournya dan kita langsung pulang. Sampai di rumah sekitar jam setengah lima, Fasha sih nggak merasa capek, wong lebih sering duduk di stroller sih... Saya sampai rumah mesti masak dulu untuk makan malam... Nggak papa deh yang penting puasss.......:D.
****************************************
Tambahan untuk Kopi Darat
Tambahan untuk rencana mudik kita ke Indonesia. Setiba di bandara InsyaAllah kita langsung ke Yogya dulu karena seminggu kemudian ada acara selamatan dan doa bersama 1 tahun wafatnya bapak Yogya. lalu InsyaAllah kita akan ke Jakarta sekitar pertengahan Juni selama 1 bulan.
Saya senang sekali teman-teman antusias untuk kumpul-kumpul dengan saya dan Fasha. Gimana kalau kita nanti ketemuan di Pondok Indah Mall saja..... Atau ada yang mau kasih saran ?
Untuk detail tanggal dan lokasi tempat pastinya nanti akan saya khabari lagi. Karena sampai sekarang meski banyak yang mau saya lakukan tapi masih belum ada gambaran schedule saya di Indo. Yang penting terpenuhi dulu rasa kangen dengan keluarga di Indonesia....:).